Type Here to Get Search Results !

KIAMAT


Oleh: Tini Ummu Faris

اِنَّ السَّاعَةَ اٰتِيَةٌ اَكَادُ اُخْفِيْهَا لِتُجْزٰى كُلُّ نَفْسٍۢ بِمَا تَسْعٰى
"Sungguh, hari Kiamat itu akan datang, Aku merahasiakan (waktunya) agar setiap orang dibalas sesuai dengan apa yang telah dia usahakan." (QS. Thaha: 15)

Ayat tersebut senantiasa menjadi pengingat diri. Bahwa hari kiamat akan datang. Ini kabar dari Allah. Namun Allah merahasiakan (waktunya). Tidak ada orang yang mengetahui kapan terjadinya hari kiamat itu. Kita sebagai muslim hanya wajib meyakini kepada hari kiamat ini. Hari kiamat adalah hari akhir segala kehidupan. Di mana pada saat itu, dunia beserta isinya akan hancur dan semua makhluk kembali kepada Allah. Iman kepada hari akhir atau hari kiamat ini pun merupakan salah satu pondasi keimanan seseorang. Berkaitan dengan keimanan, pembenarannya harus bersifat pasti. Tidak boleh ada keraguan sedikitpun.

Selain kita harus meyakini akan adanya hari akhir atau kiamat ini, kita sebagai muslim juga harus mempersiapkan bekal menuju negeri yang kekal abadi.

Kelak di hari akhir pun, setiap manusia akan dimintai pertanggungjawaban atas apa yang dilakukannya semasa di dunia. Semua akan dibalas Allah sesuai dengan yang ia usahakan.

Ibrah dirahasiakan-Nya waktu terjadinya hari kiamat salah satunya adalah agar kita senantiasa mempersiapkan amal terbaik untuk menempuh negeri yang yang abadi.

Namun saat ini tidak sedikit pula orang yang mempermainkan tentang kiamat. Merasa diri masih jauh dari panggilan malaikat Izrail akhirnya berleha-leha, Astaghfirullah... Tipe seperti ini yang akan merugi. Na'udzu billahi min dzalik.

Kalau saja kita tau kapan terjadinya hari kiamat, mungkin setiap insan akan mempersiapkan diri untuk menyiapkan amal terbaik dan semua orang akan senantiasa beramal saleh. Bagi Allah bisa saja dilakukan, namun tidaklah demikian. Allah ingin menunjukan kepada kita siapa di antara manusia yang paling baik amalnya. MasyaAllah...

Hari kiamat bukan untuk dipermainkan. Namun, hari kiamat sejatinya membuat orang akan senantiasa memperbaiki kualitas amalan. Terlebih bagi seseorang yang mengimani adanya hari dan kehidupan setelah kehidupan di dunia yang akan kekal abadi.

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ
“dan Allah lebih tahu yang sebenar-benarnya”

Cianjur, 24 Agustus 2021

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.