Type Here to Get Search Results !

UMAT AKHIR ZAMAN


Oleh: Siti Aminah

"Ummat Akhir Zaman", predikat yang muncul saat ini,

"Akan muncul di akhir jaman, sekelompok Orang-orang muda yang pendek akalnya, mengucapkan sebaik-baik perkataan manusia. Mereka membaca Al-Quran tapi tidak sampai tenggorokannya. Mereka keluar dari agamanya seperti melesatnya anak panah dari busurnya." (HR.Muslim)

Kehidupan kaum Muslim yang terlahir di tengah ujian, godaan dunia fana yang makin renta, riba, zinah, suap, menjadi hal biasa, Saat pilihan menjadi ummat yang taat dan teguh kadang terasa berat dan sulit di tempuh karena dianggap tidak toleran dengan keadaan zaman, dianggap kuno.

Hanya ummat yang teruji dengan kerasnya tempaan jaman, bertahan untuk tetap taat tanpa melakukan pembenaran atas maksiat itulah yang akan selamat. Bukan hanya sekedar terlihat sholih namun ternyata menyimpan keburukan akhlak atau gemar melontarkan fitnah keji untuk menghalangi dakwah Islam Kaffah.

"Jangan tertipu oleh orang yang membaca Al-Quran. Tapi lihatlah kepada mereka yang perilakunya sesuai dengan Al Quran itu." (Umar bin Khattab radhiyallahu'anhu)

Berhati-hatilah dan bersabarlah pada ketaatan yang kita perjuangkan, supaya bekal akhirat yang kita kumpulkan tak akan habis di tengah jalan. Bersungguh-sungguhlah dengan taubat supaya kelak kita selamat di akhirat.

Aamiin ya rabbal alamiin!

والله أعلمُ ﺑﺎ ﻟﺼﻮﺍﺏ
“dan Allah lebih tahu yang sebenar-benarnya”

Posting Komentar

0 Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.